Cara Mendaftar Alertpay

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuka akun Alertpay:

1. Klik link ini: www.alertpay.com atau gambar di bawah ini.
1

2. Klik Open an Account atau Sign Up untuk mulai registrasi

3. Kemudian pastikan negara asal adalah Indonesia, lalu pilih Personal Pro karena tipe ini memudahkan kita dalam membayar dan menerima transfer uang.2

4. Kemudian kita akan disuguhi isian form, Anda harus mengisi data ini dengan benar.

3
Penjelasan:
First Name –> Isi dengan Nama Depan Anda
Last Name –> Isi dengan Nama Akhir Anda
Address Line 1 –> Isi dengan alamat lengkap Anda
Address Line 2 –> sama dengan di atas, apabila tidak cukup. (boleh tidak diisi)
City/Town –> Kota tempat Anda sekarang
Country –> Indonesia
Postal Code –> Kode Pos Anda
Country of Citizenship –> Negara Asal (Indonesia :D)
Home Phone –> Nomor telpon rumah
Work Phone –> Nomor telpon kantor (boleh tidak diisi)
Mobile Phone –> Nomor telpon seluler (hape)
Occupation –> Pekerjaan Anda
Date of Birth –> Tangga lahir Anda (minimal 18 tahun ke atas)

Setelah selesai, klik Next.

5. Kemudian, Anda harus mengisi detail akun Alertpay
4
Penjelasan:
Email Address –> isi dengan alamat email yang anda gunakan untuk Alertpay (disarankan buat khusus untuk alertpay)
Re-enter Email Address –> isi sama dengan di atas.
Password –> Isi dengan kata sandi Anda
Re-enter Password –> isi sama dengan di atas.
Transaction PIN –> Isi dengan nomer rahasia (4-8 digit)
Re-enter Transaction PIN –> isi sama dengan di atas.
Security Question #1 –> Pilih pertanyaan Anda
Answer #1 –> Isi dengan jawaban yang mudah Anda ingat
Security Question #2 –> Pilih pertanyaan Anda, tapi jangan sama dengan #1
Answer #2–> Isi dengan jawaban yang mudah Anda ingat
Third Party –> Biarkan No
Word Verification
–> Isi dengan karakter yang tampil.
User Agreement –> Cawang “ I agree…” Klik Link-nya untuk penjelasan.

Setelah selesai, klik Register.

6. Kemudian Anda akan ditujukan agar memvalidasi email. Buka inbox (kotak masuk) email Anda dalam tab baru, klik link validation.
5

Setelah itu, konfirmasikan dengan mengisi password yang Anda buat tadi.
6

7. Setelah sukses terdaftar, maka status akun Anda masih “Unverified”. 7

8. Langkah-langkah untuk verifikasi akun Anda:

  • Klik tulisan become verified
  • Lalu, klik Upload Now
    8
  • Ada 2 jenis dokumen yang diminta, Photo ID dan Proof of Address.
    9
  • Untuk Photo ID, Anda akan membutuhkan hasil scan KTP, SIM, atau Paspor. Ini dimaksudkan untuk verifikasi identitas Anda/ Klik Browse, untuk memilih hasil scan tadi, lalu pilih Next
    10
  • Untuk Proof of Address, Anda membutuhkan tagihan bulanan Anda (dalam 3 bulan terakhir), misal tagihan listrik, telpon, bank, dll). Ini dimaksudkan untuk verifikasi alamat Anda. Klik Browse, untuk memilih hasil scan tadi, lalu pilih Next
    11
  • Setelah Anda meng-upload data Anda, tunggu sekitar 3-7 hari atau lebih, Cek email Anda sesering mungkin, karena Alertpay memberitahu verifikasi anda sukses melalui email Anda.

SELAMAT!!! ANDA SUDAH MEMILIKI AKUN ALERTPAY YANG SUDAH DIVERIFIKASI.
Proses verifikasi ini penting, karena kita dibayar melalui cek dan diharuskan akun kita sudah “Verified”. Apabila ada pertanyaan silahkan memberi respon.


~ Selasa, 24 Maret 2009 2 komentar

Tips dan Trik PTC

Berikut ini adalah beberapa hal penting yang perlu kita ketahui agar terhindar dari scam. Pelajari dengan teliti, hal-hal tersebut akan membantu kita di kemudian hari.

  • Cari informasi tentang PTC
    Adalah suatu keharusan sebelum kita bergabung dengan program PTC, kita harus mengetahui informasi-informasi tentang website itu. Misalnya, bagaimana pemilik dan staff yang bekerja di situs tersebut, apakah mereka sudah dikenal dengan baik apa tidak. Dan, banyak scammer(sebutan untuk ptc yang menipu) memiliki lebih dari satu website, jika mereka adalah scammer, maka situs-situs tersebut juga demikian.
  • Baca “Terms of Service” (TOS)
    Kita harus mengerti setidaknya telah membaca TOS yang telah disediakan kepada member. Dan sesekali bacalah dan cek akan keanehan dan peraturan-peraturan yang tidak kita ketahui sehingga kita bisa menghindari ketidak-sengajaan melanggar aturan tersebut.
  • Jangan bergabung dengan situs yang mempunyai desain seadanya.
    Saat menemukan situs baru, perhatikan desain layoutnya, apakah menurut anda bagus atau jelek? Mungkin hal ini bukan sebagai faktor yang penting, tetapi ini memang penting. Jika desainnya jelek (secara visual), mereka mungkin tidak terlalu memikirkan tentang desain yang menarik atau tidak mau bermodal untuk membayar desainer bagi website mereka. Alasannya begini, jika mereka ingin website mereka berjalan dengan sukses, maka seharusnya mereka minimal membuat desain website mereka unik dan menarik, tidak sama dengan lainnya.
  • Jangan bergabung dengan situs milik scammer terdahulu.
    Jika pemilik situs telah dikenal sebagai scammer, jangan bergabung. Pemilik situs tersebut mungkin memiliki alasan tersendiri dan memutuskan untuk “berubah”, tapi jangan percaya. Karena, sekali saja menipu, maka mereka akan menipu lagi, jangan ambil resiko.
  • Teliti sebelum membeli (Penting!!!)
    Jika kita menganggap situs tersebut kelihatannya sudah bagus dan kita mempertimbangkan untuk invest sesuatu, jangan. Jika situs itu masih baru dan belum mempunyai bukti pembayaran, jangan bergabung. Meskipun banyak orang memuji karena telah dibayar, jangan percaya dulu. Kebanyakan situs scam membayar membernya dengan cepat dan dalam waktu yang singkat, lalu berhenti sama sekali. Biarkan dulu situs tersebut online/berjalan sampai sekitar 1.5-2 bulan sebelumnya, jadi pilih amannya saja.
  • Jangan bergabung dengan situs yang tidak ada forumnya.
    Jika situs tersebut tidak mempunyai “support system” atau forum dimana adminnya aktif, maka jangan bergabung. Forum adalah suatu alat untuk berkomunikasi antara pengguna (kita) dengan admin. Dan pastikan adminnya sering muncul di forum tersebut. Jika kita mempunyai masalah, maka seharusnya kita bisa mendapat jawaban dari pemilik situs tersebut dalam 1-2 hari.
  • Hindari PTC dengan host dan domain gratis
    Ada banyak program PTC yang bermunculan dengan hosting gratis seperti 000webhost, byethost, ucoz, serta domain gratis seperti .co.cc, .tk, .co.nr, biz.ly, dsb. Website PTC dengan tanda-tanda tersebut harus kita hindari. Karena, jika yang punya situs tidak mampu mengeluarkan beberapa dollar untuk beli hosting dan beli domain, bagaimana mampu dia membayar membernya dalam waktu yang lama?

-disadur dari ptctalk.com dengan perubahan seperlunya.


~ Minggu, 22 Maret 2009 0 komentar

Informasi PTC

Apakah PTC itu?
PTC atau paid to click adalah suatu program advertising dimana kita dibayar jika kita ngeklik iklan yang dipajang. Tentu saja, kita harus menjadi member sebelum kita bisa dibayar.

Apa saja syaratnya ?

Yang jelas kita harus punya komputer, internet, waktu luang, kesabaran, ketekunan, dan kreatifitas (penting!). Saya sudah memenuhi persyaratan di atas, lalu? Selanjutnya kita harus mempunyai e-mail. Ya, di masa sekarang ini, jika Anda tidak punya e-mail maka Anda bisa dianggap "ndeso". Karena membuat e-mail sangat mudah sekali. Ada bermacam-macam penyedia layanan e-mail gratis, antara lain: Yahoo, GMail, Hotmail, Plasa, dll. E-mail ini nanti akan digunakan sebagai identitas Anda saat bergabung di program PTC.

Bagaimana cara kerjanya?
Sebagaimana namanya PTC/paid to click
, cara kerja dari program ini adalah dimana kita ngeklik iklan-iklan yang disediakan oleh penyedia program. Biasanya iklan-iklan tersebut merupakan promosi dari perusahaan advertising lainnya. Jadi, kita harus ngeklik iklan-iklan yang tersedia, menunggu hingga timer habis, biasanya 20-40 detik. Lalu, ulangi lagi ngeklik iklan. Kita bisa melakukan ini saat istirahat kerja, surfing, chatting dengan teman, menunggu download, atau makan camilan.

Berapa bayaran yang kita dapat?
Standar dari bayaran kita dapat per iklan adalah kisaran 0.005-0.02 USD (dollar), atau sekitar 50-200 rupiah. Lebih dari itu, program PTC tersebut biasanya tidak tahan lama. Kisaran iklan yang dapat kita klik adalah sekitar 4-10 per hari. Tergantung dari penyedia program tersebut. Hitung-hitungannya adalah sebagai berikut:

Ini adalah hitungan kasar jika kita usaha sendiri, 1 hari kita dapat 10 iklan, per iklan kita dibayar 0.01 USD, dan kurs dolar sekarang ini (2009) sekitar Rp. 11.000,- sehingga:
$0.01 x 10 = $0.1 x Rp 11.000 = Rp 1.100 per hari;
$0.1 x 30 = $3.0 x Rp 11.000 = Rp 33.000 per bulan;
$3.0 x 12 = $36 x Rp 11.000 = Rp 396.000 per tahun.

Hah, cuma segitu? Tunggu dulu, hitungan di atas adalah jika kita bergabung dalam 1 program saja, jika kita mendaftar dalam 10 program (sekarang ini sudah banyak program-program PTC yang mumpuni), hitungan di atas tinggal dikalikan 10, jadi sehari bisa Rp. 11.000,- sebulan Rp. 330.000,- setahun Rp. 3.960.000,- !!!

Lalu, kapan bayaran kita bisa diambil?
Hitungan di atas adalah hitungan kasar, untuk pembayaran (payout) tergantung dari masing-masing program PTC. Tiap program mempunyai minimum payout (pembayaran minimum), dan setiap program berkisar $2 - $10. Sehingga, setelah kita ngeklik dan statistik kita sudah 2$ - $10 atau lebih, maka kita boleh melakukan payout.

Apakah ada untuk meningkatkan pendapatan kita dari PTC?
Ada 2 cara untuk meningkatkan pendapatan kita, yaitu menjadi anggota premium dan mencari referral.
  • Premium?
Menjadi premium member bisa menambah pendapatan, karena kita berinvestasi di program PTC dengan membayar sejumlah uang. Biasanya sekitar $15 - $90, tergantung durasi (1 bulan - 1 tahun). Dengan menjadi premium, maka rata-rata per klik kita meningkat menjadi $0,015 - $0,02 dan jumlah iklan yang tersedia meningkat menjadi 15 - 30 an. Bila dihitung, sehari bisa mencapai $0,4 sebulan $12 setahun $144. Tentu saja investasi ini akan lebih meningkat jika kita mempunyai referral.
  • Referral?
Referral adalah anggota yang bergabung di program PTC melalui refererensi milik kita atau downline. Cara kerja referral begini, setelah kita bergabung dan kita mempunyai referral, maka jika referral (downline) kita ngeklik iklan, maka otomatis kita juga mendapat bagian. Jumlah dari kredit adalah kisaran $0.005 per klik untuk member standar 0.01-0.015 untuk member premium.
Jadi, apabila kita menjadi member premium dan mempunyai referral maka pendapatan kita akan meningkat secara drastis! Coba kita hitung lagi, semisal kita sudah menjadi premium, mempunyai 10 referral yang sangat aktif. Jadi, rata-rata statistik kita menjadi:
per hari, $0.02 x 20 = 0,4 ditambah 10 referral $0,01 x 10 x 10 = $1 ; jadi sehari kita dapat $1,4 lalu kita juga mendaftar di 10 PTC lain. Sehingga per hari, $1,4 x 10 = $14 ; per bulan $420 ; per tahun $5040 atau Rp. 55.440.000,- !!! Tentu saja, investasi kita harus banyak untuk mendapatkan angka sebesar itu.

Bagaimana cara mendapat referral?
Cara mendapatkan referral ada 2 cara, pertama mempromosikan alamat referensi kita semisal; https://neobux.com/register.php?r=didi4rie, alamat ini bisa kita promosikan di forum-forum, e-mail, blog, chatting, dsb. Cara kedua, adalah dengan membeli referral. Maksudnya, penyedia program PTC telah menyediakan paket referral dari member-member yang tidak mempunyai referensi. Paket-paket ini berkisar dari 5-500 dan harganya bervariasi dari $10 - $2000.
Bagaimana cara pembayarannya?
Setelah statistik kita mencukupi, maka kita dibayar melalui salah satu atau dua dari alat pembayaran online ini:
  • Paypal
  • Alertpay
Sebagian besar program menggunakan Alertpay sebagai alat pembayaran, meskipun ada beberapa program yang menggunakan Paypal juga.

Bagaimana cara mendaftar ke Paypal dan Alertpay?
Untuk cara mendaftar Paypal klik di sini dan untuk cara mendaftar Alertpay klik di sini.

Lalu, transfer ke rekening saya bagaimana caranya?
Jika memakai Paypal, transfer bisa melalui rekening bank-bank yang ada di Indonesia, informasi lebih lanjut klik di sini.
Jika memakai Alertpay, transfer biasanya melalui cek dan dicairkan melalui bank-bank di Indonesia.
Ada juga penyedia layanan transfer dari dolar ke rupiah.

Apa pembayarannya harus menunggu lama?
Pembayaran transfer tergantung dari program PTC, ada yang instant ada pula yang menunggu sekitar 7-30 hari. Biasanya untuk member premium pembayarannya instant.


~ Kamis, 19 Maret 2009 0 komentar